KAPOL.ID – Warga Perum Ambar Tanjung Sari Resident, RW 15 Desa Raharja Kecamatan Tanjung Sari Kabupaten Sumedang antusias menyaksikan panggung hiburan dan kreasi seni, Sabtu (30/8/20255) malam.
Panggung hiburan tersebut merupakan acara puncak peringatan HUT ke-80 RI.
Ketua RW 15 Yana mengatakan, panggung hiburan tersebut menampilkan kreasi seni dari warga RW 15.
“Ini penampilan warga di RW 15. Ada empat RT di RW 15 ini,”ucapnya.
Yana menambahkan, selain menampilkan hiburan seperti tari tarian hingga musik, pada panggung hiburan itu juga menampilkan budaya seperti pencak silat dan lainnya.
Yana pun berharap dengan panggung hiburan malam kreasi seni, warga di RW 15 semakin kompak.
“Warga harus semakin kompak,”ucapnya.
Pada kesempatan yang sama Kepala Desa Raharja Kusnadi mengatakan, panggung hiburan malam kreasi seni yang digelar warga sangat meriah.
Ia juga memuji persatuan dan kesatuan serta keharmonisan warga dalam acara tersebut.
“Persatuan dan kesatuannya bagus. Dari Karang Taruna, orang tua, donatur dan sama Ketua RW dan RTnya,” ucapnya.
Ia pun mengucapkan terima kasih kepada warga RW 15, yang sudah memeriahkan peringatan HUT ke-80 RI di wilayah Desa Raharja.
“Terima kasih kepada masyarakat Desa Raharja,”ucap Kusnadi. ***






