KANAL

Ali Rasyid, Selama Pandemi Orang Tua Harus Jadi Guru

×

Ali Rasyid, Selama Pandemi Orang Tua Harus Jadi Guru

Sebarkan artikel ini
Ali Rasyid
Anggota DRPD Jawa Barat, Ali Rasyid.

KAPOL.ID – Bagi para siswa belajar di rumah memang membosankan.

Namun karena dalam kondisi pandemi corona langkah itu harus ditempuh demi keselamatan.

Anggota Komisi V DPRD Jawa Barat, Ali Rasyid mengakui banyak siswa yang sudah merasa jenuh belajar di rumah. Namun ini sebuah pilihan yang harus ditempuh penyebaran virus corona bisa dihentikan.

“Termasuk juga menyelamatkan nyawa siswa dan juga guru. Jadi belajar selama pandemi corona dilakukan di rumah,” katanya.

Agar siswa tidak merasa jenuh, Ali pun menyarankan agar para orang tua di rumah untuk belajar menjadi guru bagi anak-anaknya.

Ajarkan anak-anak ilmu yang bermanfaat dan manfaatkan waktu berkumpul dengan anak sebaik mungkin.

“Pendidikan utama kan di keluarga, apalagi di masa pandemi seperti ini. Jadi para orang tua harus menjadi guru demi masa depan anak-anak,” ucap Anggota Dewan dari Dapil Kota dan Kabupaten Tasikmalaya itu.

Ketika orang tua jadi guru bagi anak-anaknya akan terbangun sebuah hubungan yang baik. Dan ini sangat bagus untuk menjaga silaturahmi atau hubungan di lingkungan keluarga.

Banyaknya kasus negatif yang menimpa pada anak kata dia itu salah satunya karena faktor keluarga.

Di mana hubungan antara anak dan orang tua tidak terjalin dengan baik.

“Makanya di masa vandemi sekarang ini harus bisa dimanfaatkan para orang tua untuk lebih dekat dengan anak-anaknya. Karena pendidikan yang paling utama adalah pendidikan dari orang tua di rumah,” kata politisi muda Partai Gerindra itu. ***