PARLEMENTARIA

Ali Rasyid, Penataan Kawasan Cihideung Jangan Mematikan Usah Masyarakat

×

Ali Rasyid, Penataan Kawasan Cihideung Jangan Mematikan Usah Masyarakat

Sebarkan artikel ini
Cihideung
Anggota DPRD Jabar, Ali Rasyid.

KAPOL.ID — Anggota DPRD Jawa Barat daerah pemilihan Tasikmalaya, Ali Rasyid menyarankan penataan kawasan Cihideung Kota Tasikmalaya jangan mematikan usaha masyarakat.

Harusnya penataan kawasan Cihideung yang dikenal Braganya Kota Tasikmalaya harus mendongkrak peningkatan kesejahteraan masyarakat.

Namun yang terjadi saat ini, penataan kawasan Cihideung malah menyisakan masalah, terutama berhubungan dengan para pedagang di kawasan tersebut.

“Ada kesalahan yang dilakukan Pemerintah Kota Tasikmalaya dalam melakukan penataan kawasan Cihideung,” kata Ali Rasyid, Sabtu (3/12/2022).

Kesalahan tersebut, Kata Ali Rasyid, Pemerintah Kota Tasikmalaya tidak mempertimbangkan masa depan para pedagang kaki lima di kawasan Cihideung.

Justru malah asal memindahkan bahkan mengusir para pedagang kaki lima dengan tujuan agar kawasan Cihideung lebih cantik di pandangan mata.

“Nasib ratusan pedagang kaki lima yang diabaikan oleh Pemerintah Kota Tasikmalaya, harus segera diselesaikan,” kata Ali Rasyid.

Mestinya kata Ali Rasyid penataan kawasan Cihideung itu mampu menggerakkan ekonomi masyarakat dan menjadi solusi bagi peningkatan ekonomi masyarakat.

Jangan sampai penataan kawasan malah membuat, masyarakat utamanya pedagang kaki lima kehilangan sumber kehidupannya.

Pemerintah Kota Tasikmalaya pada saat melakukan penataan kawasan tidak membuat rencana relokasi bagi para pedagang yang berjualan di lokasi tersebut.

Harusnya kata Ali Rasyid para pedagang di jalan Cihideung ditempatkan di lokasi yang juga strategis agar pendapatan masyarakat tidak terganggu.

Kata Ali Rasyid hal ini penting diperhatikan karena menyangkut hajat hidup masyarakat Kota Tasikmalaya yang harus diperhatikan oleh pemerintah daerah.

Support KAPOL with subscribe, like, share, and comment

Youtube : https://www.youtube.com/c/kapoltv

Portal Web : https://kapol.tv/
Portal Berita : https://kapol.id/
Facebook : https://www.facebook.com/kabar.pol
Twiter : https://twitter.com/kapoltv