KANAL

CIANJUR: Caleg Depresi, YRPJ Siapkan Ruangan Khusus

×

CIANJUR: Caleg Depresi, YRPJ Siapkan Ruangan Khusus

Sebarkan artikel ini
Ketua Yayasan Rumah Pulih Jiwa (YRPJ), Rukman Samsudin saat memperlihatkan ruangan khusus untuk Caleg depresi.

KAPOL.ID – Yayasan Rumah Pulih Jiwa (YRPJ) Ciranjang menyediakan ruangan khusus pelayanan untuk Calon Legislatif (Caleg) yang mengalami depresi pasca mengikuti kontestasi Pemilu 2024.

Layanan itu nantinya dapat diakses secara gratis tanpa dipungut biaya sepeserpun. Untuk kapasitas di yayasan tersebut melayani dua sampai lima orang Caleg.

Ketua Yayasan Rumah Pulih Jiwa (YRPJ), Rukman Samsudin mengatakan, penyediaan ruangan bagi Caleg yang gagal berkaca kepada kontestasi Pemilu tahun lalu.

Selain itu, layanan ruangan pelayanan Caleg depresi dikhususkan untuk para Caleg di Kabupaten Cianjur.

“Tujuannya adalah kami ikut serta pasca Pemilu 2024. Pasca itu pasti ada yang depresi. Pengalaman beberapa tahun lalu ada yang seperti itu di tahun lalu,” kata Rukman Samsudin, Kamis (28/12/2023).

Rukman menjelaskan, ada tiga layanan demi kesembuhan para Caleg selain dari penyediaan ruangan khusus.

“Kami melakukan motode pelayanan, pertama pelayanan medis, mereka akan dibawa ke psikiater dikonsulkan dan diberi resep obat. Kedua dengan metode bersholawat, dan terakhir metode hipnoterapi,” ujarnya.

Rukman pun berharap, nantinya para Caleg setelah dirawat di YRPJ dapat kembali menjalani kehidupan seperti biasa.

“Harapannya untuk memulihkan mental mereka agar kembali normal dan kembali menjalani kehidupannya,” pungkasnya.***