KANAL

Gapura Merah Putih RW 01 Desa Cikeruh Terbaik Nasional

×

Gapura Merah Putih RW 01 Desa Cikeruh Terbaik Nasional

Sebarkan artikel ini
Gapura Merah Putih 2022 RW 01 Desa Cikeruh Jatinangor, juara nasional versi Nippon Paint Indonesia.

KAPOL.ID – Gapura Kemerdekaan RI Tahun 2022 di RW 01 Desa Cikeruh Kecamatan Jatinangor, Kabupaten Sumedang, dinilai terbaik tingkat nasional versi Nippon Paint Indonesia.

Diketahui, “Kaca-kaca” yang dibangun warga setempat juara dalam beberapa kategori penilaian.

Diantaranya, kategori lomba tata rias gapura, swafoto dan video yel yel gapura merah putih.

Ketua RW 01 Desa Cikeruh, Ny. Iis Ismawati mengatakan, lombaan gapura merah putih digelar dalam rangka memeriahkan HUT ke-77 RI.

“Sebelumnya, pada bulan Juni 2022 lalu, kami pernah didatangi pihak Nippon Paint Indonesia,” kata dia didampingi Ketua Pelaksana Peringatan Agustusan, Putri Yurika Kamis (25/8).

Saat itu, mereka menyosialisasikan terkait wacana lomba pada acara agustusan tersebut.

Beruntung, ujar dia mengatakan, pihaknya telah membentuk kepanitiaan acara agustusan.

Sehingga, tawaran untuk mengikut lomba pun, disambut baik oleh warga.

Kemudian, pada awal Agustus 2022 pihak Nippon Paint Indonesia kembali datang.

Mereka, membawa 5 galon cat warna merah dan putih, tiga buah spanduk serta kaos.

Selanjutnya panitia membuat gapura dengan tema “Seperti Darah Mengalir Para Pahlawan, Tunjukan Tekad Semangatmu”.

Dikatakan, ada salah syarat lomba yakni panitia harus mempublikasikan karyanya di media sosial.

“Alhamdulillah, konsep membuat gapura dibantu oleh H. Ginawan, Maman Junaedi (Eded) dan Kartiwa SE,” ujarnya.

Sementara, untuk tim pengembangan medsos dipercayakan kepada Sherly Mutiara Wulandari.

“Kita berhasil menjadi juara terbaik, dari sebanyak 18.117 peserta seluruh Indonesia. Kita masuk terbaik di posisi ke empat,” ucapnya.

Keberhasilan tersebut, ujar dia mengatakan, tak lepas dari peran serta dari semua pihak, termasuk kerja keras karang taruna.

Diharapkan, keberhasilan tersebut memotivasi panitia dan warga dalam mendongkrak prestasi yang telah diraih. ***