KANAL

Gempa Pangandaran, Dinding Rumah dan Atap Kantor KUA Cipatujah Ambruk

×

Gempa Pangandaran, Dinding Rumah dan Atap Kantor KUA Cipatujah Ambruk

Sebarkan artikel ini
Tembok sebuah rumah di Kecamatan Salawu Kabupaten Tasikmalaya terimbas gempa Pangandaran berskala 5,5 Magnitudo, Kamis (28/12/2023).*

KAPOL.ID –
Gempa bumi yang terjadi pada Kamis (28/12/2023) sekitar pukul 05.43 WIB mengakibatkan beberapa bangunan rusak di Kabupaten Tasikmalaya.

Salah satunya di Kecamatan Cipatujah, atap Kantor Urusan Agama atau KUA ambruk. Akibatnya beberapa barang barang yang berada di dalamnya hancur.

“Yang rusak diantaranya satu unit komputer, printer, televisi, meja kursi dan juga lemari,” terang Kapolsek Cipatujah, Iptu Tono Suherman.

Pihaknya menduga, atap kantor yang berada di Kampung Baru Desa/ Kecamatan Cipatujah tersebut karena rangka baja ringan patah. Sehingga genteng dan plafon kantor ikut ambruk.

Sementara itu, sebuah dinding rumah di Desa Sukarasa Kecamatan Salawu juga ambruk saat gempa berkekuatan 5,5 skala magnitudo.

Rumah berukuran 6 x 9 m milik Abudin (54) itu juga beberapa bagiannya mengalami retak-retak.

Untuk menghindari hal yang tak diharapkan, Abudin beserta istri dan anak-anaknya terpaksa mengungsi ke rumah saudaranya.

Kapolres Tasikmalaya, AKBP Bayu Catur Prabowo mengatakan, tidak korban jiwa dari dua peristiwa tersebut.

“Informasinya sudah masuk, Ahamdulilah tidak sampai ada korban jiwa, hanya bangunan saja yang rusak di Salawu dan Kantor KUA Cipatujah,” kata Kapolres.***