KAPOL.ID –
Safari politik Abdul Muhaimin Iskandar berlangsung di sejumlah wilayah Priangan Timur, Sabtu (26/3/2022).
Setelah menyambangi wilayah Kabupaten Tasikmalaya, Ketum PKB ini bersilaturahmi dengan berbagai elemen masyarakat di GOR Sukapura Dadaha Kota Tasikmalaya.
Koalisi Masyarakat Sipil pun mendapuk Gus Muhaimin–sapaan akrab Abdul Muhaimin untuk menjadi presiden dan Syaiful Huda menjadi Gubernur Jawa Barat pada pemilu 2024.
“Kami daulat, Muhaimin Iskandar untuk maju sebagai Presiden RI di Pemilu tahun 2024,” ucap Agustiana saat orasi politik.
Menanggapi hal tersebut, Gus Muhaimin
mengatakan amanah tersebut untuk memperjuangkan reforma agraria, kesejahteraan dan kedaulatan pangan.
“Tokoh tadi yang mendapat penghargaan itu adalah teladan bagi masyarakat. Pesannya semua harus diperjuangkan sekarang atau pada Pilpres nanti.”
“Intinya kekuasaan harus digunakan seefektif mungkin untuk kesejahteraan masyarakat,” katanya.
Ketika disinggung mengenai wacana penundaan pemilu tahun 2024, ia menegaskan menjadi bukti bukan soal mengejar jabatan.
“Kapapun pemilu harus siap. Tapi paling dikedepankan adalah kebutuhan, keadaan dan suasana rakyat.”
“Sekarang tergantung partai politik, presiden. Dan (penundaan pemilu) tentu ini wacana,” kata Gus Muhaimin.
Hadir dalam kesempatan tersebut, Ketua DPW PKB Jabar Syaiful Huda, anggota DPR RI, KH. Acep Adang dan sejumlah pengurus serta kader di tingkat pusat dan daerah. ***