PENDIDIKAN

Ikatan Alumni SMAN 9 Kota Tasik Bawa Nidji ke Tasik

×

Ikatan Alumni SMAN 9 Kota Tasik Bawa Nidji ke Tasik

Sebarkan artikel ini
Penampilan band Nidji saat reuni alumni SMAN 9 Kota Tasikmalaya, Sabtu (17/12/2022).*

KAPOL.ID –
SMAN 9 Kota Tasikmalaya sukses mengadakan reuni akbar sekaligus mendatangkan band Nidji dengan format personil baru, Sabtu (17/12/2022).

Acara tersebut juga menjadi momen Deklarasi Ikatan Alumni SMAN 9 Kota Tasikmalaya.

“Kami menerima usulan dari beberapa alumni SMAN 9 Kota Tasikmalaya. Agar membuat ikatan kedepannya bisa menjalin silaturahmi lebih dalam.”

“Alhamdulillah terbentuk dan tadi ada 500 Alumni ikut serta meramaikan acara tersebut,” tutur Kepala SMAN 9 Kota Tasikmalaya, Iis Suminar Rahmi.

Pihak sekolah berharap adanya komunikasi yang bagus dengan alumni. Sehingga program-program dari sekolah bisa bisa didukung oleh alumni.

Panitia acara, Egi Kusni mengatakan, dari angkatan pertama sampai angkatan yang paling muda semuanya berbaur. Dan ikut meramaikan acara deklarasi Ikatan Alumni SMAN 9 Kota Tasikmalaya ini.

“Alumni membawa 2 band nasional yang dibuka oleh UKEBA band asal Bandung. Kemudian NIDJI dengan format personil baru juga memeriahkan acara,” ucapnya. ***