KAPOL.ID – Robohnya jembatan penghubung Desa Cayur dan Sindangkasih, Kecamatan Cikatomas setahun lalu, sampai saat ini belum pulih. Warga bergotong royong membuat jembatan darurat sambil menunggu perbaikan yang permanen.
Ketua DPRD Kabupaten Tasikmalaya, Asep Sopari Alayubi, menyambangi lokasi untuk memastikan perkembangan kondisi terkini, Sabtu (5/6/2021).
“Sore tadi saya meninjau lokasi jembatan darurat yang menghubungkan dua desa, yaitu antara Desa Cayur dan Desa Sindangasih, Kecamatan Cikatomas. Hampir genap satu tahun jembatan utama yang menghubungkan dua desa tersebut ambruk akibat diterjang banjir,” katanya.
Mendengar aspirasi masyarakat, Asep menyambangi lokasi jembatan itu untuk observasi lapangan.
Baca juga: Jembatan Cisepet Putus, Warga Gunakan Jembatan Darurat
“Saya datang untuk memastikan, jembatan darurat ini masih bisa digunakan untuk sementara waktu sebelum jembatan utama di perbaiki. Insyaallah segera kita siapkan untuk rencana perbaikan jembatan utama,” katanya.
Seusai peristiwa terjadi, bulan Juni tahun lalu, warga setempat gotong royong membuat jembatan kayu. Jembatan dari bronjong batu yang disambung menggunakan kayu.
“Alhamdulillah Kang, meski dibuat dengan cara sederhana untuk kondisi seperti ini jelas sangat membantu.”
“Saya dan warga lain bisa melintas menuju perkotaan,” kata Didi, warga Desa Cayur saat dihubungi KAPOL.ID,