PARLEMENTARIA

Kemajuan Teknologi Jangan Lunturkan Nilai Kebangsaan

×

Kemajuan Teknologi Jangan Lunturkan Nilai Kebangsaan

Sebarkan artikel ini
Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat Daerah Pemilihan 14 (KABUPATEN GARUT) Deden Galih, SH., MM.

KAPOL.ID –
Kemajuan teknologi informasi yang berkembang di Indonesia sedikit banyak berdampak dengan lunturnya pemahaman para pemuda dengan nilai kebangsaan.

Hal tersebut menjadi salah satu alasan Deden Galih, SH.,MM anggota DPRD Provinsi Jawa Barat saat mengajak para pemuda mengikuti Sosialisasi Empat Pilar Kebangsaan di Aula Desa Limbangan Tengah, Kecamatan Balubur Limbangan, Kabupaten Garut, Selasa (16/03/2021).

“Sosialisasi 4 pilar pada generasi muda ini sangat penting, agar mereka paham infiltrasi yang terjadi pada fase jaman teknologi saat ini yang sudah sangat bebas.”

“Hal tersebut jangan sampai menimbulkan pemahaman yang sangat destruktif atau merusak, yang bisa mengganggu kehidupan berbangsa dan bernegara yang berlandaskan pancasila,” imbuh Deden Galih.

Deden menilai empat konsensus dasar bernegara yang terdiri atas Pancasila, NKRI, UUD 1945 dan Bhineka Tunggal Ika harus terus disosialisasikan secara berkelanjutan.

Karena merupakan satu kesatuan nilai gerak dari berbangsa dan bernegara yang dijadikan landasan kematangan berfikir warga negara Indonesia.

“Saya pikir, ini tidak cukup hanya dengan mengandalkan sosialisasi para anggota dewan, dibutuhkan kolaborasi antara pemerintah dengan pihak-pihak yang memiliki segmen dalam kehidupan beragama.”

“Seperti pesantren hingga tingkat RT, karena mereka yang bersentuhan langsung dengan masyarakat,” pungkas Deden.(Fjr)***