PENDIDIKAN

Kini Warga Mandalawangi Miliki Gedung PAUD

 

KAPOL.ID- Harapan warga Mandalawangi Rt 05/05 Kedusunan Mandala, Desa Ciroyom, Kecamatan Bojonggambir untuk memiliki gedung PAUD sendiri kini terlaksana.

Mengingat selama ini untuk Kegiatan Belajar Mengajar ( KBM) puluhan siswa pendidikan anak usia dini harus numpang di gedung madrasah.

Kepala Desa Ciroyom, Jojo Sumpena didampingi Pelaksana kegiatan Yadi Supriyadi mengatakan, pembangunan gedung PAUD di Kampung Mandalawangi Rt 05/05 tersebut merupakan realisasi anggaran Dana Desa ( DD) tahap 2 tahun 2020.

Hal itu sesuai dengan apa yang diisukan oleh masyarakat melalui Musyawarah Kedusunan (Musdus) juga Musyawarah Desa ( Musdes ) tahun 2019. Dan kini bangunannya sedang dalam proses pengerjaan.

“Diharapkan dalam beberapa hari lagi selesai, sehingga bisa dirasakan manfaanya oleh warga masyarakat khususnya anak anak di wilayah kedusunan Mandala,” katanya beberapa waktu lalu.

Pembangunan gedung PAUD tersebut berukuran 6 meter X 12 meter berikut terasnya. Anggaran yang digunakan sebesar Rp 112.832.750,. ( Seratus dua belas Juta, delapan ratus tiga puluh dua ribu ,tujuh ratus lima puluh rupiah).

“Pengerjaan dilaksanakan oleh TPK bersama warga masyarakat,” katanya.(Abdul Jalal)***

Exit mobile version