KANAL

Lumpur Proyek Tol Cisumdawu Tutup Saluran Air, Warga Cilayung Minta Perbaikan

Herman Habibullah: Direspons PT Adhi Karya, Siap Berikan Penggantian

KAPOL.ID – Sejumlah warga pemilik lahan pertanian di Blok Dusun Cipeundeuy Desa Cilayung Kec. Jatinangor meminta pihak Satker Tol Cisumdawu tanggung jawab.

Karena, saluran air atau drainase ke area pesawahan seluas 2-4 hektare sirkulasinya terhambat, imbas aktivitas proyek tol.

Anggota DPRD Sumedang Fraksi PKB, Herman Habibullah meminta ada penggantian dari Satker Tol Cisumdawu melalui
PT Adhi Karya.

“Drainse rusak akibat tertimbun lumpur dan Alhamdulilah direspons pihak PT Adhi Karya yang siap memberikan penggantian,” ujar Herman saat meninjau ke lokasi bersama perangkat Desa Cilayung, Kamis, 23 Desember 2021.

Dampak sosial dari pembangunan tol harus menjadi perhatian semua pihak.

Baik itu perhatian jangka panjang dan pendek.

Dikatakan, curah hujan akan tinggi yang diperkirakan sampai bulan februari dan maret pun masih lebat.

Sehingga, upaya perbaikan irigasi segera dilakukan dan menjadi prioritas.

Semoga perbaikan drainase segera terealisasi, agar warga bisa kembali bercocok tanam. ***

 

Exit mobile version