PENDIDIKAN

Mahasiswa Unigal Belajar Kebijakan Publik di Bagian Hukum Setda Kab Ciamis

×

Mahasiswa Unigal Belajar Kebijakan Publik di Bagian Hukum Setda Kab Ciamis

Sebarkan artikel ini
Mahasiswa Prodi Ilmu Pemerintahan Fisip Universitas Galuh Ciamis praktikum di Bagian Hukum Setda Kabupaten Ciamis.*

KAPOL.ID –
Mahasiswa Universitas Galuh mengeksplorasi kebijakan sektor publik praktikum di Bagian Hukum, Sekretariat Daerah Kabupaten Ciamis.

Praktikum ini merupakan bagian dari upaya universitas untuk memberikan pengalaman praktis kepada mahasiswa dalam mengaplikasikan teori-teori yang telah dipelajari di kelas

“Ini merupakan praktikum mata kuliah Kebijakan Sektor Publik Tahun Akademik 2023/2024 mahasiswa Prodi ilmu Pemerintahan Fisip Unigal sepekan kemarin. ”

“Temanya “Peran Dan Posisi Eksekutif-Legislatif Dalam Mewujudkan Good Policy Di Daerah,” kata Dosen Pembimbing Lapangan, Dr. Erlan Suwarlan, S.IP., M.IPol, Rabu (27/12/2023).

Sebanyak 12 mahasiswa melaksanakan observasi terkait proses kebijakan publik di Bagian Hukum Sekretariat Daerah Kabupaten Ciamis.

“Praktikum ini diharapkan dapat menjadi model untuk kolaborasi lebih lanjut antara perguruan tinggi dan pemerintah daerah.”

“Untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan mempersiapkan mahasiswa untuk terjun ke dunia kerja,” katanya.

Pada proses tersebut dibimbing oleh Analis Hukum Ahli Muda Resalita Sondari, S.H, Pengelola Data Informasi dan Hukum Entis Sutisna, S.H dan staf bagian hukum lainnya.

“Mahasiswa mendapat penjelasan mengenai proses serta mekanisme penyusunan kebijakan publik termasuk peraturan bupati.”

“Peraturan atau kebijakan itu ada beberapa tahapan dan regulasi. Tentunya melalui kajian yang disesuaikan dengan sosiologis Kabupaten Ciamis,” ucap Echa sapaan akrab Resalita.

Ia memaparkan, Bagian Hukum Sekretariat Daerah memiliki Jaringan Dokumentasi Informasi Hukum (JDIH) Kabupaten Ciamis yang berisi peraturan perundang-undangan yang bisa diakses oleh masyarakat.

“Agar produk hukum yang telah rampung tersebut dapat diketahui oleh masyarakat,” katanya.

Sementara itu, Perwakilan mahasiswa, Dita Dwi Nur’aeni mengaku banyak mendapatkan pengetahuan saat praktikum langsung ke lapangan. Dan berterima kasih kepada Bagian Hukum Setda Kabupaten Ciamis.***