KAPOL.ID –
Even Tasik Budaya Merah Putih siapkan 2.000 mangkok bakso gratis di pelataran GOR Sukapura Dadaha Kota Tasikmalaya, Minggu (6/8/2023).
Even yang diinisiasi Komunitas Tasik Peduli Budaya ini bagian dari helaran budaya dari Taman Kota Tasikmalaya hingga GOR Sukapura.
“Ada pameran UMKM, pentas seni dan kuliner. Dimulai dari helaran dari Taman Kota,” ucap Ketua Panitia Acara, Kepler Sianturi, Jumat (4/8/2023).
Ia mengatakan, sejumlah tokoh nasional dari Jaringan Ganjar for President akan hadir seperti Maruar Sirait, Ivan, Gembong, Nico Siahaan dan Panca.
“Kita juga dibantu 17 elemen terdiri komunitas, relawan untuk memperkenalkan Ganjar sebagai tokoh nasional dan bacapres.”
“Serta memperkuat kebhinekaan di Tasikmalaya. Ini adalah titik keenam di wilayah Jawa Barat. Target kita minimal ada lima ribu orang yang hadir di acara,” ucapnya.
Sekretaris panitia, M. Eko mengatakan, 2.000 porsi bakso gratis disediakan oleh panitia saat di GOR Sukapura.
Masyarakat yang hadir dapat mengambil kupon di sekretariat Kompleks Ruko TIP Jalan HZ Kota Tasikmalaya sebelum acara.
“Setelah memegang kupon, bisa ditukarkan ke gerobak bakso yang nanti tersedia di lokasi acara. Ada 25 gerobak bakso.”
“Penggunaan kupon agar pelaksanaan tertib dan tidak berdesakan saat penukaran,” katanya.***