BIROKRASI

PMI Kabupaten Maybrat Dibentuk, Penunjang Pelayanan Kesehatan

×

PMI Kabupaten Maybrat Dibentuk, Penunjang Pelayanan Kesehatan

Sebarkan artikel ini
Pelaksana Ketua PMI Kab. Maybrat ,Amos Atkana, SH, S.Pt, MM (kiri) dan Pj. Bupati Maybrat Dr. Bernhard E. Rondonuwu, S.Sos. M.Si

KAPOL.ID – Pemda Kabupaten Maybrat mencanangkan pembentukan pengurus PMI Kabupaten Maybrat.

Pelaksana Ketua PMI Kab. Maybrat, Amos Atkana, SH, S.Pt, MM menemui Pj. Bupati Maybrat Dr. Bernhard E. Rondonuwu, S.Sos. M.Si, pada Selasa 30 Mei 2023.

“Tujuan dari pertemuan bersama Pj. Bupati Maybrat adalah konteks bergerak dalam bantuan kemanusiaan melalui (PMI). Selain itu, disampaikan juga pesan dari Ketua PMI Provinsi Papua Barat agar Pemda Kabupaten Maybrat dapat menyurat ke PMI Provinsi Papua Barat untuk membentuk PMI di kabupaten Maybrat,” kata Amos Atkana.

Kemudian, Pj Bupati menyampaikan setuju dengan apa yang di sampaiakn oleh perwakilan PMI.

“Dengan adanya pertemuan ini, kami akan menindaklanjuti agar Kabupaten Maybrat juga mempunyai PMI,” ujarnya.

Mengingat, kata dia, PMI sangat penting dalam menunjang pelayanan kesehatan.

Selain itu, Bernhard menyampaikan agar warga dapat memberikan dukungan penuh terhadap kebijakan dan program pemerintah kabupaten Maybrat yang tentunya ditujukan untuk kesejahteraan masyarakat Maybrat. ***