KANAL

‘Poek Mongkleng’, Jalan Tasik-Garut Rawan Kecelakaan

×

‘Poek Mongkleng’, Jalan Tasik-Garut Rawan Kecelakaan

Sebarkan artikel ini

KAPOL.ID –
Pengendara dan sejumlah warga setempat meminta pemerintah agar segera memasang penerangan jalan umum (PJU).

Pasalnya, ketika malam hari kondisi jalan Raya Tasik-Garut tepatnya di wilayah Kecamatan Mangunreja Kabupaten Tasikmalaya hingga perbatasan, rawan kecelakaan.

“Wah mongkleng kang, apalagi jika malam,” ujar Ade (34) warga di Desa Sukasukur Kecamatan Mangunreja, Rabu (12/08/2020) sore.

Tak hanya sesama pengendara saja yang sering tertimpa musibah, sejumlah warga setempat hendak menyebrang atau tengah berjalan juga jadi korban.

“Baru-baru ini saja, ada seorang pejalan kaki yang jadi korban, katanya sampai meninggal.”

“Sudah gelap, banyak lika-likunya makanya terkenal rawan kecelakaan,” paparnya.

KBO Lantas Polres Tasikmalaya IPTU Tono Suherman, ketika dijumpai KAPOL.ID membenarkan jalan Tasik-Garut terhitung sangat rawan kecelakaan.

Kondisi jalan berkelok serta bergelombang di sejumlah titik juga tak luput sejumlah lubang yang terhitung berbahaya.

“Jelas itu sangat berbahaya, lantaran kerap memakan korban jiwa. Kalau upaya kami mah sudah sering, bahkan bukan kali ini saja.”

“Sudah berganti tiga kasat lantas usulan PJU itu belum terlaksana, entah kenapa padahal mah, itu sangat rawan,” tandasnya.***