KABAR TNI

Kodam III Siliwangi Raih Prestasi, Lomba Parade Band TNI AD

×

Kodam III Siliwangi Raih Prestasi, Lomba Parade Band TNI AD

Sebarkan artikel ini
Kodam III Siliwangi
Kegiatan dilaksanakan dalam rangka memeriahkan Hari Musik Nasional. Kegiatan tersebut diikuti sebanyak 44 Grup Band dari Kotama dan Balakpus jajaran Angkatan Darat

KAPOL.ID – Kodam III Siliwang meraih gelar dalam Lomba Parade Band TNI AD yang berlangsung di Lantai Dasar Gedung E Mabesad Jakarta. Vokalis (Serda Fredi) dari personel Kodam III Siliwangi sabet juara pertama dan Kodam III Siliwang Band meraih juara kedua

Kapendam III Siliwangi, Kolonel Inf Arie Tri Hedhianto membenarkan dan itu hasil penilaian dari tim juri. Ajang itu, menurutnya, menjadi salah satu bukti, tentara juga memiliki kelembutan. Bahkan bisa membangun harmonisasi musik. Bekerjasama memainkan alat musik menjadi harmoni yang indah dan menghibur.

“Kegiatan dilaksanakan dalam rangka memeriahkan Hari Musik Nasional. Kegiatan tersebut diikuti sebanyak 44 Grup Band dari Kotama dan Balakpus jajaran Angkatan Darat,” ujarnya.

Sementara lomba parade band berlangsung selama dua hari, dari tanggal 28 hingga 29 Maret 2022.

“Alhamdulillah para personil tersebut berhasil membawa nama baik Kodam III Siliwangi,” ucap dia sembari menandaskan ajang itu merupakan pembuktian tentara juga humanis. Menggeluti musik dan mengaransemennya bersama.

Semoga menjadi motivasi bagi personil lainnya untuk ikut mengharumkan korps. Prestasi itu menjadi bagian dari aktualisasi TNI terlibat dalam dunia seni. Tidak melulu larut dalam dunia militer. Namun memerlukan suasana lain yang lebih rileks. Di antaranya dengan berkesenian. ***

Support KAPOL with subscribe, like, share, and comment

Youtube : https://www.youtube.com/c/kapoltv

Portal Web : https://kapol.tv/
Portal Berita : https://kapol.id/
Facebook : https://www.facebook.com/kabar.pol
Twiter : https://twitter.com/kapoltv
Instagram : https://www.instagram.com/kapol_id