SOSIAL

Pria yang Pingsan di Atas Pohon Kelapa Akhirnya Meninggal Dunia

×

Pria yang Pingsan di Atas Pohon Kelapa Akhirnya Meninggal Dunia

Sebarkan artikel ini
Pohon Kelapa
Petugas Damkar Kabupaten Tasikmalaya mengevakuasi pria yang pingsan di atas pohon kelapa.

KAPOL.ID — Anang Holil, warga Kampung Leuwiliang, Sesa Sukagalih, Kecamatan Sukaratu; yang sempat membuat heboh karena pingsan di atas pohon kelapa yang terjadi pada Jumat malam akhirnya meninggal dunia.

“Iya, meninggal barusan jam 19.00,” kata pihak keluarga yang terlihat sedih.

Sejak diturunkan dari atas pohon kelapa oleh petugas Damkar dan BPBD, korban yang semula berpamitan pada istrinya untuk pergi ke kebun, sudah dalam keadaan tak sadarkan diri.
Beruntung pada saat itu, tubuhnya terjepit pelepah daun kelapa, sehingga tidak sampai terjatuh ke bawah.

Menurut anak almarhum, Ani Sumarni, ayahnya pergi ke kebun dan naik ke atas pohon kelapa, bukan untuk memetik buah kelapa.

“Katanya mah mau nangkap burung, tapi mungkin sampai di atas kecapean hingga tak sadarkan diri,” katanya.

Evakuasi korban yang dilakukan petugas Damkar dan BPDB pun sempat beredar di media sosial.
Dalam sideo berdurasi kurang dari satu menit, terlihat dua orang petugas Damkar sedang berada di atas pohon kelapa dan terlihat juga menurunkan tubuh manusia yang terbungkus kain sarung dengan seutas tambang. Dengan penuh hati-hati akhirnya orang yang terbungkus kain sarung pun sampai ke bawah.

Selanjutnya korban yang masih dalam kondisi tak sadarkan diri, saat itu juga di bawa ke RSUD SMC untuk mendapat perawatan. Selama berada di RSUD SMC, kondisi Anang tak menunjukkan perubahan. Bahkan kondisi kesehatannya makin melemah, hingga akhirnya pada Jumat (21/6/2024) pukul 19.00 meninggal dunia.

Support KAPOL with subscribe, like, share, and comment

Youtube : https://www.youtube.com/c/kapoltv

Portal Web : https://kapol.tv/
Portal Berita : https://kapol.id/
Facebook : https://www.facebook.com/kabar.pol
Twiter : https://twitter.com/kapoltv