KANAL

Sambut Peresmian Alun-alun Singaparna, DKMB Singaparna Gelar Istigasah

×

Sambut Peresmian Alun-alun Singaparna, DKMB Singaparna Gelar Istigasah

Sebarkan artikel ini
Pengurus Dewan Kemakmuran Masjid Besar Singaparna di Alun-alun Singaparna Kabupaten Tasikmalaya.*

KAPOL.ID –
Pelaksanaan peresmian Alun-alun Singaparna Kabupaten Tasikmalaya rencananya akan dihadiri Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Sabtu (14/1/2023).

Berbagai persiapan pun dilakukan, tak terkecuali dari pihak Dewan Kemakmuran Masjid Besar (DKMB) Singaparna.

“Insya Allah nanti malam kami bersama warga akan melaksanakan istigasah,” terang Ketua DKMB Singaparna H.Dede Suryana, Jumat (13/1/2023).

Istigasah di Masjid Besar Singaparna tersebut, tambah H. Dede, sebagai bentuk rasa syukur atas selesainya proyek pembanguanan Alun-alun Singaparna.

Ia juga meminta kepada pihak pemerintah untuk lebih meningkatkan pengawasan. Baik dalam bidang kebersihan maupun pengamanan di lingkungan Alun-alun.

“Harapan kami adanya Alun-alun yang lebih representatif ini, akan menjadi daya tarik yang bisa bawa manfaat besar bagi masyarakat,” kata Ustad Dede.

Sebagaimana diketahui Alun-alun Singaparna Kabupaten Tasikmalaya dipercantik oleh pemerintah.

Setelah melalui proses pembangunan, salah satu ikon Kabupaten Tasikmalaya tersebut rampung beberapa waktu lalu.***