PENDIDIKAN

Sempat Vakum Gara-gara Corona, ‘Smanka Got Talent’ Kembali Digelar

×

Sempat Vakum Gara-gara Corona, ‘Smanka Got Talent’ Kembali Digelar

Sebarkan artikel ini

KAPOL.ID-
Ajang kreativitas dan seleksi, seni, budaya olahraga ‘Smanka Got Talent’ (SGT) 2021 kembali digelar, Jumat (10/11/2021).

Sekitar 1.600 siswa dari 37 kelas mengikuti seleksi 19 mata lomba mulai kreativitas seni, budaya dan olahraga.

Ketua Pelaksana SGT 2021, Taufik Hidayat menjelaskan SGT sempat dua tahun vakum dan ditunggu-tunggu seluruh siswa.

Kini bisa digelar kembali secara offline dengan pelaksanaan prokes yang ketat mulai, Jumat 10 Oktober hingga 30 Oktober 2021.

Ketua OSIS Smanka, Regi Tegar Ramadhan menambahkan, siswa menyambut antusias ‘Smanka Got Talent’.

SGT memang ajang kreativitas dan seleksi lomba seni, budaya, olahraga dari perwakilan setiap kelas.

“Untuk disiapkan mengikuti lomba di tingkat kabupaten, provinsi bahkan nasional,” jelasnya.

Pembina OSIS, Dr. Dede Kurnia menuturkan selain SGT ,ada penyerahan penghargaan piagam kepada 78 siswa yang berprestasi.

“SGT ajang prestasi siswa yang digelar setiap tahun dan dua tahun sempat vakum.”

“Alhamdulillah bisa digelar kembali, sekaligus penyerahan piagam kepada siswa yang berprestasi,” jelas Dede usai penyerahan penghargaan.

Kepala SMAN 1 Karangnunggal Drs. Aji Permana M.Pd sangat mengapresiasi siswa bisa menggelar SGT 2021.

“Apresiasi dan luar biasa untuk panitia, bisa menggelar SGT 2021. Sekolah juga telah memberikan piagam penghargaan kepada 78 siswa berprestasi dari berbagai bidang akademik dan ekstrakulikuler,” jelas Aji.***