KANAL

SUMEDANG: Pemdes Suriamukti di Surian Lakukan Penataan Kantor Desa

×

SUMEDANG: Pemdes Suriamukti di Surian Lakukan Penataan Kantor Desa

Sebarkan artikel ini
Perangkat Pemdes Suriamukti dan warga sedang menata bangunan kantor desa, Kamis 12 Oktober 2023

KAPOL.ID – Pemdes Suriamukti Kecamatan Surian, Sumedang terus genjot penataan bangunan kantor desa.

‌Penataan kantor desa tersebut dikerjakan secara bertahap, mulai memperluas ruangan aula, ruang kades dan perangkat, tempat pelayanan dan bagian depan kantor desa.

Kadus Cilengkrang Desa Suriamukti, Cahra kepada KAPOL.ID mengungkapkan, pengerjaan penataan kantor desa ini dilakukan semenjak tahun lalu.

Sedangkan pelaksanaan kerja tergantung adanya sumber dana. “Ya, dari mana lagi kalau bukan dari dana sapras,” kata Cahra.

Walaupun pengerjaan secara bertahap, mudah-mudahan tahap sekarang ini merupakan tahap akhir sehingga tuntas.

Kepala Desa Suriamikti, Asen mengatakan Desa Suriamukti ini tergolong desa yang baru berdiri, pemekaran dari Desa Surian.

“Bangunan kantor desa ini dulu ukurannya kecil dan ruangan perangkat pun tidak cukup. Karena itu, Alhamdulillah keberadaan Kantor Desa kami sekarang ini  tidak terlalu ketinggalan oleh desa lainnya,” ujar Asen.

Dengan adanya penataan ini diharapkan memotivasi kinerja aparat desa, meningkatkan pelayanan warga.

Juga, bisa memenuhi aturan atau syarat tentang keberadaan kantor desa. ***