KABAR PEDESAAN

TP PKK Desa Conggeang Wetan Fokus Geliatkan Potensi Masyarakat

×

TP PKK Desa Conggeang Wetan Fokus Geliatkan Potensi Masyarakat

Sebarkan artikel ini
IST

KAPOL.ID – TP PKK Desa Conggeang Wetan Kec. Conggeang, Sumedang terlihat kompak dan giat dalam menjalankan tupoksinya.

Karena kompak dan giatnya, TP PKK Desa Conggeang Wetan patut mendapatkan acungan jempol dari pihak terkait.

KetuaTP PKK Conggeang Wetan , Ani Anggraeni saat dikonfirmasi KAPOL ID mengatakan, pengurus TP PKK selalu  menghimpun, menggerakkan, dan membina potensi masyarakat agar terlaksananya program-program pokok PKK.

Merencanakan, melaksanakan, memantau, mengevaluasi pelaksanaan 10 program pokok PKK sesuai dengan kebutuhan masyarakat.

Memberikan pembinaan yang meliputi penyuluhan, pelatihan, bimbingan teknis dan pendampingan kepada TP PKK secara berjenjang sampai dengan kelompok dasa wisma.

Melakukan supervisi, advokasi, dan pelaporan secara berjenjang terkait program-program dari gerakan PKK.

Menampung dan  menyalurkan aspirasi masyarakat.

Selain itu, pengurus dan kader PKK Desa Conggeang wetan telah menghimpun produk makanan lokal dan membuka warung pojok (warjok) yang lokasinya di pojok Alun – alun Conggeang.

Yang Alhamdulillah segala kegiatan itu lancar dan mendapat penghasilan cukup lumayan.

“Dari penghasilan tersebut bisa menunjang untuk membantu kebuhan kami dalam melaksanakan kegiatan,”” Terangnya.

Kades Conggeang Wetan, Momon yang selalu disapa Bah Dimong kepada KAPOL.ID mengatakan, bahwa dirinya merasa bersyukur dimana ada kegiatan PKK, para pengurus dan kader PKK Conggeang Wetan selalu terlihat kompak dan giat.

Pengurus PKK Conggeang Wetan selalu bekerjasama dengan pengurus Karang Taruna.

Sehingga apabila ada kegiatan selalu saling membantu dan menunjang. “Termasuk pengelolaan warjok Alun-alun,” ujarnya.***