KANAL

TV Digital, Angin Segar Kreator Konten Milenial

×

TV Digital, Angin Segar Kreator Konten Milenial

Sebarkan artikel ini
Ketua KPID Jawa Barat, Adiyana Slamet

KAPOL.ID – Peralihan tahap pertama TV analog menuju TV digital, Analog Switch Off (ASO) di Jawa Barat, menjadi angin segar bagi komunitas kreatif.

Ketua Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Jawa Barat, Adiyana Slamet membeberkan sejumlah peluang yang menjanjikan.

Generasi milenial, menurutnya, bisa menyambut peluang yang menggairahkan itu. Penambahan stasiun televisi, kata Adiyana, akan membuka lapangan pekerjaan kreatif, seperti kreator konten.

“Implikasi yang paling tampak yakni, penambahan stasiun televisi akan membuka lapangan pekerjaan kreatif salah satunya content creator,” ujarnya.

Menurutnya, tidak mungkin stasiun televisi memenuhi program isi siaran tanpa content creator di belakangnya.

“Sehingga ini menjadi sebuah peluang yang sangat baik bagi generasi muda. Sudah sangat tidak asing dengan pembuatan konten-konten kreatif berkualitas yang layak untuk tayang dalam program televisi,” Adiyana menandaskan, Senin (1/3/2022).

Internet ngebut

Menurut Adiyana, peralihan TV analog menuju digital ini juga, akan melahirkan internet berkecepatan tinggi, membuka peluang baru.

“Perspektif yang kedua, karena deviden kelebihan frekuensinya itu sebesar 112 Mhz, akan mendorong industri kreatif di bidang Over The Top (OTT),” katanya

“Yang kemudian akan berimplikasi pada kecepatan internet, yang kemudian akan berimplikasi juga terhadap perekonomian dan lapangan pekerjaan baru,” katanya.

Adiyana mengapresiasi langkah Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil yang pada September 2021 mendorong ekonomi digital berbasis internet tumbuh 40% kemudian pada awal Februari mengalami kenaikan 60%.

“Generasi muda ini harus terus bersiap, ketika peralihan ini rampung, insan muda kreatif inilah yang banyak dibutuhkan dunia pekerjaan,” Adiyana menandaskan.

Peralihan tahap I yang semakin dekat, tepatnya pada 30 April 2022 mendatang, meliputi Kabupaten Cirebon, Kota Cirebon, Kabupaten Kuningan, Kabupaten Majalengka, Kabupaten Sumedang, Kabupaten Garut, Kabupaten Tasikmalaya, Kota Tasikmalaya, Banjar, Pangandaran, Ciamis, dan Cianjur.

Support KAPOL with subscribe, like, share, and comment

Youtube : https://www.youtube.com/c/kapoltv

Portal Web : https://kapol.tv/
Portal Berita : https://kapol.id/
Facebook : https://www.facebook.com/kabar.pol
Twiter : https://twitter.com/kapoltv
Instagram : https://www.instagram.com/kapol_id