WISATA

10 Tips Camping Bareng Keluarga

×

10 Tips Camping Bareng Keluarga

Sebarkan artikel ini
IST

KAPOL.ID – Berkemah bersama keluarga bisa menjadi pengalaman yang menyenangkan dan lebih santai dengan ngobrol lebih dekat.

Mendirikan tenda bersama, menata bagian dalam tenda, belajar memasak, berbagi makanan dengan anggota keluarga, adalah sebagian kecil hal-hal yang dapat dipelajari anak dalam camping keluarga.

Anak, akan belajar bagaimana cara bekerja sama dengan orang lain untuk suatu tujuan.

Anda juga dapat mengenalkan cara-cara hidup bersahabat dengan alam dan pentingnya menjaga kelestarian alam sekitar melalui kegiatan ini.

Hal ini adalah cara yang bagus untuk mengeratkan kembali berhubungan yang meregang akibat kesibukan masing-masing.

Bagi yang tidak mempunyai peralatan camping jangan khawatir, kalian tinggal datang saja ke penyewaan alat camping di dekat tempat kalian mengingat sekarang tempat sewa alat camping sudah mudah dijumpai di berbagai daerah.

Seperti di wilayah Sumedang, Jawa Barat terdapat Jarambah Outdoor Rental Alat Camping yang setiap minggunya selalu melayani konsumen yang hendak camping bersama keluarga.

Disampaikan Yusuf Muhammad (28) wara Sumedang, penyedia jasa rental alat camping yang setiap weekend-nya penyewa ( konsumen) selalu ramai.

Terlebih jika hari libur panjang banyak yang pesan paket alat camping untuk keluarga atau paket acara-acara camping ceria.

Hal ini mengalami peningkatan sejak Covid-19 mengalami penurunan dibarengi dengan dibukanya tempat wisata alam khususnya yang ada lahan campingnya.

Mungkin mereka lelah dan butuh udara segar untuk menghilangkan rasa jenuh dan strees setelah menjalani aktivitasnya.

Dikatakan Yusuf, untuk camping keluarga, kita selalu menanyakan dan menyarankan lokasi atau tempat yang mereka tuju untuk menyesuaikan tenda dan peralatan yang dibutuhkan supaya camping nya nyaman.

Selain peralatan yang lengkap, ada beberapa tips camping aman dan nyaman bareng keluarga sebagai berikut :

1. Tentukan lokasi yang anda akan tuju dan pastikan menyuguhkan pemandangan yang bagus supaya tidak jenuh serta fasilitas yang mendukung seperti toilet,air bersih mengingat kita akan bersama keluarga yang tentunya akan sering menggunakan fasilitas tersebut terlebih jika membawa anak .

2. Memeriksa aturan di tempat berkemah.
Sebagian besar tempat perkemahan memiliki aturan sendiri yang harus diikuti.
Tujuannya untuk menjaga keamanan dan kenyamanan semua peserta perkemahan.

3. Periksa ramalan cuaca Untuk meminimalisir terjadinya cuaca buruk tips . Meski tidak selalu akurat, memeriksa ramalan cuaca memberi ide tentang apa yang harus dipersiapkan.

4.Rencanakan aktivitas yang ingin dilakukan, Mulai dari mengunjungi tempat-tempat wisata di sekitar tempat berkemah, hingga menikmati area perkemahan.

5. Membawa obat – obatan pribadi alangkah baiknya jika menyiapkannya terlebih dahulu dalam satu kotak , Terutama kasa untuk membalut luka dan cairan antiseptik untuk membersihkan luka.

6.Membawa logistik makanan yang sudah anda tentukan untuk masak dan cemilan yang anda butuhkan beserta perlengkapan masak dan makan

7.embawa pencahayaan yang memadai membawa lampu gantung, senter, atau lilin Tujuannya adalah untuk menyinari saat malam hari ketika ada anggota keluarga yang ingin pergi ke toilet atau menyinari area tenda

8.Tidak disarankan mendirikan tenda di bawah pohon, terutama saat cuaca sedang berangin dan turun hujan.

Mendirikan tenda di bawah pohon memang bisa menjadi salah satu spot foto yang bagus, tetapi rentan memicu masalah.

Ketika berangin, pohon berisiko tumbang dan menimpa tenda tempat berteduh.

9. Selalu berkoordinasi bersama pengelola tempat wisata mengingat aktivitas outdoor sangat rawan dengan kecelakaan.

10. Membawa perlengkapan mandi dan menjaga kebersihan tempat camping, mengingat kebersihan sudah menjadi tanggung jawab kita bersama. ***