KABAR PEDESAAN

Sadis, Maling Potong Curiannya di Malaganti

×

Sadis, Maling Potong Curiannya di Malaganti

Sebarkan artikel ini

KAPOL.ID –
Aksi pencurian sadis terjadi di Kampung Malaganti, Desa Sukaharja Kecamatan Sariwangi Kabupaten Tasikmalaya.

Darah berceceran di samping kandang dimana 9 kambing dicuri pelaku beberapa hari ke belakang.

Warga setempat, Opik menjelaskan pelaku sengaja mencuri di dua kandang dan menyisakan isi perutnya tepat di samping kandang.

“Kalau yang tujuh di atas milik kang Ade, sedangkan yang dua itu di bawah milik warga lainnya,” terangnya saat dijumpai KAPOL.ID, Sabtu (11/4/2020).

Ia mengatakan, kejadian pencurian sadis di daerah sini, baru kali ini terjadi. Sebelumnya, kejadian serupa itu terjadi di daerah Rawa, Kecamatan Leuwisari.

“Biasanya maling hanya bawa hewannya saja, tidak dipotong langsung di kandang. Kalau di Leuwisari sama dipotong di kandang, jumlahnya juga lumayan banyak,” katanya.

Ade seorang peternak kambing asal Kampung Malaganti membenarkan hewan ternaknya itu ada yang mencuri.

“Beberapa hari ke belakang, 7 ekor itu curi dan dipotong orang di kandangnya,” ucapnya.

Saat KAPOL.ID dikonfirmasi, Kapolsek Leuwisari, AKP Wahyudi, mengaku membenarkan bahwa telah terjadi pencurian sadis akhir-akhir ini.

“Iya betul itu terjadi, tapi kami belum bisa bertindak lantaran korban belum melapor,” katanya melalui sambungan telepon. (dhi-dhi)***