KABAR PEDESAAN

Akibat Tungku, Nenek 102 Tahun Asal Tasik Tewas

×

Akibat Tungku, Nenek 102 Tahun Asal Tasik Tewas

Sebarkan artikel ini

KAPOL.ID –
Seorang nenek berusia 102 tahun ikut terbakar di rumah ukuran 5×5 di Kp Legok Haur, Desa Jahiang, Kecamatan Salawu Kabupaten Tasikmalaya.

Api diduga berasal dari tungku yang digunakan untuk memasak sehari-hari. Rumah pun nyaris rata dengan tanah.

“Kejadiannya itu terjadi tadi pagi, sekitar jam 05.30 WIB,” ujar Danramil Salawu Kapten CBA Lulus R, saat dihubungi KAPOL.ID, Minggu (24/01/2021).

Ia menduga kejadian terbakarnya rumah nenek Ani dari sebuah tungku yang lupa dimatikan saat dirinya melakukan salat subuh dan ketiduran.

“Sebelum salat, dirinya tengah memasak. Lalu ketiduran, dan api semakin membesar.”

“Pada akhirnya api membakar rumahnya, Nenek Ani meninggal di dalam rumah,” jelasnya.

Selain menelan korban jiwa, kerugian materil akibat kebakaran ditaksir mencapai Rp 30 juta.***