BIROKRASI

Angka Stunting Turun di Kota Tasik

×

Angka Stunting Turun di Kota Tasik

Sebarkan artikel ini
Penjabat Wali Kota Tasikmalaya Cheka Virgowansyah memberikan bantuan kepada anak yang terindikasi stunting di Masjid Agung Kota Tasikmalaya, Jumat (7/4/2023).*

KAPOL.ID –
Penjabat Wali Kota Tasikmalaya, Cheka Virgowansyah sebut penanganan stunting selama tiga bulan terakhir mulai membuahkan hasil.

Salah satunya 300 anak keluar dari indikasi stunting (gagal tumbuh) dari total sebelumnya sebanyak 1.720 anak.

“Alhamdulillah, berbagai program penanganan selama tiga bulan terakhir ini membuahkan hasil.”

“Per senin kemarin, saya dapat informasi bahwa ada penurunan 300 anak,” ucapnya saat sambutan Nuzulul Quran di Masjid Agung Kota Tasikmalaya, Jumat (7/4/2023) malam.

Penanganan di Kota Tasikmalaya sendiri dikeroyok berbagai program. Mulai dari One ASN One Stunting, hingga kolaborasi dengan berbagai pihak.

Seperti melibatkan elemen pengusaha, kampus, perorangan sampai berbagai organisasi masyarakat.

“Saya berterima kasih kepada semua pihak yang terlibat dalam penanganan stunting. Ada yang memberikan makanan, susu dan lainnya. ”

“Tapi ini belum selesai, masih ada 1.420 anak yang harus kita bantu agar mereka tumbuh dengan sempurna,” ucap Cheka.

Ia mengatakan, 20-30 tahun yang akan datang, anak-anak tersebut dapat menjadi pengganti kita di masa sekarang.

“Kita masih mempunyai kesempatan untuk memperbaiki masa depan. Kalau kita mulai melakukannya hari ini,” katanya. ***