OLAHRAGAVIDEO

Askab Pangandaran Menargetkan Medali Emas

×

Askab Pangandaran Menargetkan Medali Emas

Sebarkan artikel ini

Menjelang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Barat tahun 2022 tim Sepak Bola Kabupaten Pangandaran menargetkan medali emas.

Tak tanggung-tanggung langsung mendatangkan pemain Persib Bandung di era 2000-an, Suwita Pata untuk melatih skuat Pangandaran.

Asosiasi Sepak Bola Kabupaten (Askab) Pangandaran terus digojlok teknik dan taktik bermain, karena waktu pelaksanaan Porprov Jabar 2022 tinggal sebentar lagi.

Askab Pangandaran sudah menyeleksi pemain yang akan bertanding di perhelatan olah raga Jawa Barat mendatang itu.

Pelatih Asosiasi Sepak Bola Kabupaten (Askab) Pangandaran, Suwita Pata mengatakan skuatnya sedang mempertajam teknik bermain sepak bola yang bagus.

“Anak-anak tinggal melengkapi teknik komposisi bermain. Intinya kita berlatih terus sampai maksimal,” tuturnya.

Selain di Persib, Suwita Pata pernah tercatat bermain untuk PSIS (Semarang), PSS (Sleman), Persitara (Jakarta Utara), Persikota (Tangerang), dan Persikotas (Tasikmalaya).

Begitu juga klub yang dilatih Suwita Pata, Setia FC, ternyata telah mencetak pemain bola yang kini membela salah satu tim besar Liga 1.

Klik selengkapnya: