KABAR POLISI

Bayi Baru Lahir Dibuang di Culamega Tasikmalaya

×

Bayi Baru Lahir Dibuang di Culamega Tasikmalaya

Sebarkan artikel ini
Polsek Bantarkalong Polres Tasikmalaya mengevakuasi bayi di Kampung Cibeunteur, Desa Cipicung, Kecamatan Culamega, Kabupaten Tasikmalaya, Senin (11/9/2023). *

KAPOL.ID –
Bayi dengan ari-ari yang masih menempel ditemukan warga di Kampung Cibeunteur, Desa Cipicung, Kecamatan Culamega, Kabupaten Tasikmalaya, Senin (11/9/2023).

Saat ditemukan, bayi berjenis kelamin laki-laki dibungkus sarung bantal dibalut plastik putih.

Bayi mungil berjenis kelamin laki-laki tersebut pertama kali ditemukan salah seorang warga sepulang salat subuh di masjid.

“Saksi herman kaget mendengar tangisan bayi dari sungai saat pulang salat subuh,” ucap Kasat Reskrim Polres Tasikmalaya, AKP Ari Rinaldo.

Kepolisian setempat lalu mendatangi lokasi sekaligus mengevakuasi bayi ke tempat yang lebih aman.

Kanit Reskrim Polsek Bantarkalong, Bripka Ami Ahmad menuturkan, saat ditemukan bayi tersebut mengalami kedinginan dan mulai membiru.

Bayi berjenis kelamin laki-laki ini memiliki panjang 49 centimeter dengan berat 3 kilogram.

“Kami dibantu petugas medis mengevakuasi dari lokasi ke rumah Herman untuk penanganan sementara.”

“Kemudian dibawa ke puskesmas terdekat untuk perawatan lebih lanjut. Alhamdulillah kondisinya membaik,” katanya.

Pihaknya melakukan olah TKP dan meminta keterangan dari sejumlah saksi. Belum diketahui siapa yang membuang bayi tersebut.

Kepolisian masih dalam proses penyelidikan untuk mengungkap kasus penemuan bayi laki-laki di Culamega ini.***