KANAL

Gunung Galunggung Longsor, Dari Kawah Terdengar Suara Gemuruh

×

Gunung Galunggung Longsor, Dari Kawah Terdengar Suara Gemuruh

Sebarkan artikel ini
Seorang wisatawan menunjuk material longsor di lereng Gunung Galunggung Kabupaten Tasikmalaya, Minggu (2/10/2022).*

KAPOL.ID –
Suara gemuruh terdengar dari kawah kawasan wisata Gunung Galunggung Kabupaten Tasikmalaya, Minggu (2/10/2022) siang.

Pukul 11.00 WIB hingga pukul 12.00 WIB, terdengar lebih dari lima kali suara gemuruh seperti longsor pada lereng Gunung Galunggung.

Salah seorang wisatawan asal Kota Tasikmalaya, Yana mengaku kaget mendengar beberapa kali suara gemuruh.

“Saya kira ada petir. Terdengar dari arah barat sekitar lereng gunung. Selama sejam di kawah, ada empat sampai lima kali suara gemuruh.”

“Katanya orang sini longsor lereng Gunung Galunggung hampir setiap hari. Tadi juga hujan terus saat di atas,” katanya.

Salah seorang pedagang di kawasan Kawah Galunggung, Salim mengatakan, hampir setiap hari terdengar suara gemuruh dari lereng Gunung Galunggung.

“Gemuruh dari longsor a, hampir setiap hari dari induk Galunggung terdengar. Kalau kawah kan sisa letusan anaknya. Akhir-akhir ini memang sering hujan, makanya longsor di lereng,” katanya.

Meskipun sering terdengar gemuruh, ia mengatakan lereng belum terlihat secara jelas selama sepekan terakhir. Sebab kabut menyelimuti lereng gunung meski tidak turun hujan.

“Jauh sih dari sini, cuma terdengar kaya ada batu berjatuhan aja. Jadi sudah terbiasa dan tidak membahayakan,” jelasnya.

Ia bercerita, longsor terbesar sempat terjadi hingga mencapai kawasan kawah pada tahun 2017 silam. Namun tidak sampai ke kawasan kawah yang biasa dikunjungi oleh wisatawan.

Informasi yang dihimpun KAPOL.ID, material longsor jauh dari pemukiman warga dan lokasi wisata.***