KABAR POLISI

Knalpot Bising Jadi Robot

×

Knalpot Bising Jadi Robot

Sebarkan artikel ini
Polres Tasikmalaya mengubah knalpot bising hasil razia menjadi robot. (Foto: kapol.id/Adji Shg)

KAPOL.ID–Ratusan knalpot bising, yang merupakan hasil rajia Unit Satuan Lalu Lintas Polres Tasikmalaya, dijadikan sebuah monumen berbentuk robot.

Monumen robot yang berdiri tegak di ujung komplek Mako, tepatnya di depan gedung pembuatan SIM, terlihat megah dan menarik. Sehingga banyak warga yang selfi di depan robot tersebut.

“Kita sengaja membuat patung knalpot ini, agar bisa mengedukasi warga. Agar tidak menggunakan lagi knalpot bising. Karena kalau membandel, maka akhirnya akan seperti ini,” kata Kasatlantas Polres Tasikmalaya, AKP Rian Faisal.

Berdasarkan aturan, tambah Rian, pemakaian knalpot bising jelas menyalahi aturan. Karena sangat mengganggu ketertiban masyarakat. Karena itu setiap kali razia, pihaknya pasti mengamankannya.

“Seperti ratusan knalpot bising ini, yang merupakan hasil razia selama Operasi Lodaya Lilin, Natal dan Tahun Baru,” pungkas Rian.