KABAR POLISI

Kopi Dioplos Obat Nyamuk, Seorang Wanita Masuk RS TMC

×

Kopi Dioplos Obat Nyamuk, Seorang Wanita Masuk RS TMC

Sebarkan artikel ini
Seorang wanita dilarikan ke RS TMC diduga usai menenggak kopi oplosan obat nyamuk cair.*

KAPOL.ID –
Seorang wanita berinisial RW (41) meminum kopi oplosan, alias campur obat nyamuk cair.

Akhirnya warga Burujul, Kelurahan Setiaratu, Kecamatan Cibeureum Kota Tasikmalaya ini dilarikan ke RS TMC.

Kapolsek Indihiang, Kompol Didik Rohim Hadi membenarkan kejadian tersebut, Jumat (4/2/2022).

“Kemarin kejadiannya sekitar pukul 15.30 WIB, ada seorang wanita terduga melakukan percobaan bunuh diri,” katanya.

Korban, tutur Didik, nyaris tergeletak pingsan di samping Masjid Al Marjan, Jalan Elang Subandar, Kelurahan Nagarasari, Kecamatan Cipedes.

Saksi Suryaman menunggu waktu salat asar berjamaah dan melihat korban sedang duduk di samping masjid.

“Korban bilang merasa pusing lalu pingsan. Sempat pula dibelikan makanan khawatir belum makan,” katanya.

Tak lama kemudian saksi Arul melihat botol obat nyamuk cair dan kopi di samping masjid.

“Saksi Arul spontan membeli kelapa hijau untuk korban. Namun tidak ada reaksi,” jelasnya.

Lalu saksi melapor ke RT setempat dan membawa korban ke RS TMC bersama warga.

“Korban sudah sadar, tapi belum bisa bicara,” kata Didik. ***

Support KAPOL with subscribe, like, share and comment

Youtube : https://www.youtube.com/c/kapoltv

Portal Web : https://kapol.tv/
Facebook : https://www.facebook.com/kabar.pol
Twiter : https://twitter.com/kapoltv
Instagram : https://www.instagram.com/kapol_id
Portal Inside : https://kapol.id/