SOSIAL

Mewujudkan Mustahik Menjadi Muzakki

×

Mewujudkan Mustahik Menjadi Muzakki

Sebarkan artikel ini
Wali Kota Tasikmalaya, H. Muhammad Yusuf menyerahkan bantuan Baznas Kota Tasikmalaya secara simbolis, Rabu (24/8/2022).*

KAPOL.ID –
Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kota Tasikmalaya distribusikan sejumlah program bantuan kepada penerima, Rabu (24/8/2022).

Penyerahan secara simbolis dilakukan oleh Wali Kota Tasikmalaya, H. Muhammad Yusuf di RM Sambel Hejo.

“Pertama penyerahan modal usaha Zakat Comunity Development (ZCD) dan kedua program Mustahik Menjadi Muzakki (M2M),” ucapnya.

Ia mengatakan, kedua program tersebut menandakan Baznas Kota Tasikmalaya terus bertransformasi menjadi lembaga filantropi terbaik.

“Program ZCD ini para mustahik di Tamansari mendapat bantuan sapi bakalan. Insya Allah tahun depan mampu menyediakan sapi Iduadha.”

“Dari keuntungan penjualan, dapat digulirkan kembali menjadi modal usaha selanjutnya,” katanya.

Sementara program M2M, bantuan modal bagi pelaku usaha mikro warungan yang tersebar di seluruh kecamatan Kota Tasikmalaya.

“Kedua program bantuan ini jika dirupiahkan mencapai Rp 500 juta,” jelasnya.

Ketua Baznas Kota Tasikmalaya, H Nasihin menjelaskan, kedua program tersebut merupakan perwujudan dari program Tasik Sejahtera.

Sekaligus membantu pemerintah dalam mengurangi angka kemiskinan serta pemulihan ekonomi pascapandemi.

“Untuk ZCD untuk 20 kelompok terdiri dari 77 jiwa. Sementara M2M bantuan modal kepada 250 orang pelaku UMKM.”

“Masing-masing bantuan mustahik menjadi muzakki (M2M) senilai Rp 1 juta,” jelasnya. ***