KANAL

Ratusan Santri Al-Kautsar Terpapar Covid-19, Gugus Tugas Siap Bantu Hingga Tuntas

×

Ratusan Santri Al-Kautsar Terpapar Covid-19, Gugus Tugas Siap Bantu Hingga Tuntas

Sebarkan artikel ini
Tim Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Tasikmalaya memantau Pondok Pesantren Al-Kautsar, yang ratusan santrinya terpapar Covid-19.

KAPOL.ID—Sebanyak 152 orang santri Pondok Pesantren Al-Kautsar terpapar Covid-19. Tim Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Tasikmalaya meninjau langsung ke lokasi, Selasa (2/2/2021).

Tim Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Tasikmalaya mengapresiasi kesigapan pengelola pondok pesantren yang berlokasi di Kecamatan Cineam itu. Bahkan Gugus Tugas Covid-19 akan terus memonitornya hingga mereka kembali pulih.

“Kita mendapatkan informasi bahwa para santri terpapar Covid-19 sejak beberapa waktu lalu. Setelah kita pantau, ternyata pengelolanya sudah sangat sigap. Kita akan terus monitor agar tidak terjadi penambahan kasus baru,” ujar Nuraedidin.

Kali ini ratusan santri Al-Kautsar sedang melakukan isolasi mandiri di lingkungan pesantren. Sebagian lagi di rumah dan sebelumnya diberi pembekalan; antara lain para orangtua menjalani tes PCR serta berkoodinasi dengan Tim Gugus Tugas Covid-19 setempat.

“Begitu ada yang positif, kami langsung berkoordinasi dan melakukan berbagai antisipasi hingga tracking. Akhirnya muncullah angka 152 orang,” ujar Rifqi Fauzi, salah seorang pengelola Pesantren Al-Kautsar.

Swab terhadap para santri sendiri, terang Rifqi lebih lanjut, sebagian dilakukan atas biaya peribadi dan sebagian dari program pemerintah. Bahkan, kini pihaknya masih menunggu hasil swab tahap berikutnya.

“Kita juga sudah berusaha secara maksimal agar para santri tidak terpapar. Misalnya melakukan pembatasan jam kunjungan sejak enam bulan lalu, karantina sebelum masuk ke pondok, hingga tidak memulangkan santri dari enam bulan terakhir,” tandasnya.