WISATA

Tasik Baseuh Enjoy! 6, Yuk!

×

Tasik Baseuh Enjoy! 6, Yuk!

Sebarkan artikel ini

KAPOL.ID – Republik Aer Tasikmalaya akan kembali menyelenggarakan Tasik Baseuh Enjoy! #6 yang akan berlangsung pada Sabtu s.d Minggu, (8-9/2/2020) mendatang.

Kehadiran festival ini dinilai penting sebagai jawaban bahwa arung jeram telah menjelma menjadi olahraga yang diminati semua kalangan. Dan sungai yang berada di kawasan Tasikmalaya sangat berpotensi untuk dijadikan destinasti wisata.

“Indikatornya dilihat dari meningkatnya peserta “Tasik Baseuh” dari tahun ke tahun. Bahkan didominasi oleh kalangan perempuan,” kata Harniwan “Obech”, Presiden Republik Aer Tasikmalaya, saat ditemui, Rabu, (29/1/2020), di rumahnya.

Di tahun sekarang, kata dia, kegiatan tersebut akan berlangsung selama dua hari dan dikemas dengan meriah. Peserta akan disuguhkan dengan beragam pertunjukan seni. Dan akan ada kegiatan aksi sosial, bersih-bersih, dan silaturahmi.

“Ini kabar baik bagi masyarakat yang senang terhadap olah raga yang menguji adrenalin. Jangan sampai terlewatkan, kegiatan ini ada hanya satu tahun sekali,” ungkapnya.

Pria yang juga ketua FAJI Kota Tasikmalaya itu, mengungkapkan, akses jalan menuju sungai Ciwulan sudah memadai, debit air terbilang stabil. Begitupun dengan jeram sungai yang tidak begitu curam.***