KAPOL.ID –
Sekretaris Daerah Kota Tasikmalaya, Ivan Dicksan meraih gelar doktor dari Universitas Pasundan Bandung, Selasa (16/4/2024).
Setelah mengikuti ujian sidang promosi gelar doktor di Universitas Pasundan. Ivan menyusun disertasi Perencanaan Strategis dalam Penanggulangan Kemiskinan di Kota Tasikmalaya.
“Selamat kepada Ivan Dicksan atas gelar Doktor yang diraih pada hari ini. Semoga disertasi ini dapat bermanfaat bagi Kota Tasikmalaya.”
“Terutama dalam menyusun kebijakan penanggulangan kemiskinan,” kata pimpinan sidang sekaligus Rektor Universitas Pasundan, Prof.Dr.H. Azhar Affandi SE.,M.Sc saat sambutan.
Nampak hadir Pj. Wali Kota Tasikmalaya, Cheka Virgowansyah, Ketua DPRD Kota Tasikmalaya, Aslim. Serta keluarga besar Ivan Dicksan dan pejabat teras Pemkot Tasikmalaya.
Ivan Dicksan berterimakasih kepada civitas akademika Universitas Pasundan, keluarga besar dan seluruh pihak yang berkontribusi dalam penyusunan disertasi.
Hingga studi program doktor dapat tuntas dan dapat menjadi referensi pemerintah dalam penanganan kemiskinan.
“Karena dalam disertasi ini banyak melibatkan pihak, dan bisa menjadi bahan untuk penuntasan kasus kemiskinan di Kota Tasikmalaya,” ucapnya.
Sementara itu, Ketua DPRD Kota Tasikmalaya, Aslim mengatakan, dengan gelar doktor dapat memotivasi jajaran pemerintah untuk menuntut ilmu setinggi-tingginya.
“Karena ilmu pengetahuan terus berkembang, dan mencari solusi sebuah persoalan membutuhkan banyak pihak yang terlibat,” ujarnya. ***