BIROKRASI

Mapah Sauyunan Diikuti Lebih Dari 10 Ribu Orang

×

Mapah Sauyunan Diikuti Lebih Dari 10 Ribu Orang

Sebarkan artikel ini
Peserta jalan santai Mapah Sauyunan di Halaman Balai Kota Tasikmalaya, Minggu (9/10/2022).*

KAPOL.ID –
Jalan santai Mapah Sauyunan diikuti lebih dari 10 ribu orang di Halaman Balai Kota Tasikmalaya, Minggu (9/10/2022).

Lautan manusia nampak di kompleks gedung pemerintah Kota Tasikmalaya sejak pagi.
Rangkaian HUT ke 21 Kota Tasikmalaya ini mendapatkan sambutan meriah dari masyarakat.

“Alhamdulillah, ini animo yang luar biasa dari masyarakat. Setelah dua tahun menghadapi pandemi.”

“Awalnya tiket dicetak 16 ribu, karena antusiasme masyarakat, tambah cetak dengan total yang tersebar 20 ribu lembar,” ucap Wali Kota Tasikmalaya H. Muhammad Yusuf.

Ia mengatakan, mapah sauyunan merupakan rangkaian awal kegiatan Hari Jadi Kota Tasikmalaya yang jatuh pada 17 Oktober.

“Terima kasih para sponsor yang ikut memeriahkan acara, mudah-mudahan tahun depan dapat kembali digelar.”

“Nanti ada lagi kegiatan lainnya termasuk hiburannya wayang golek. Dan acara-acara lainnya,” ucapnya.

Wakil Ketua DPRD Kota Tasikmalaya, Muslim mengatakan, animo masyarakat mencerminkan kerinduan masyarakat setelah dua tahun menghadapi pandemi.

“Tidak hanya hadiah saja, ini tanda kerinduan masyarakat terhadap olahraga. Kegiatan dari Pemkot ini memberikan daya tarik dan meriah,” katanya.

Informasi yang dihimpun KAPOL.ID, hadiah jalan santai tersebut meliputi tiga unit sepeda motor, lalu sepeda dan berbagai alat elektronik. ***