KAPOL.ID – Percepatan penyelesaian Proyek Strategis Nasional (PSN) khususnya di Jawa Barat, tak henti didorong Menteri Koordinator Bidang Perekonomian RI Airlangga Hartarto.
Selain pembangunan jalan tol, PSN di Jawa Barat juga berupa tujuh bendungan dimana tiga diantaranya terdapat di Kabupaten Sumedang.
Disampaikannya pada sesi doorstop di sela-sela agenda kunjungannya di Kabupaten Sumedang, Ju’mat (23/6/2023).
“Pembangunan bendungan tersebut, kata Menko, memberikan dampak signifikan kepada masyarakat untuk
menambah persediaan air baku, khususnya untuk mengairi daerah pertanian,” ujarnya.
“Ada tujuh bendungan, tiga diantaranya di Sumedang untuk mengairi Kabupaten Indramayu dan Cirebon. Ini sebagai lumbung padi di Jawa Barat,” tuturnya.
Dikatakan Menko Airlangga, beberapa PSN lain di Jawa Barat seperti pengembangan kawasan pelabuhan Patimban juga terus didorong untuk membangun Kota Rebana Metropolitan sebagai pusat industri otomotif.
“Pelabuhan Patimban terus didorong. Karena di Jawa Barat, Rebana ini merupakan daerah industri otomotif sekaligus pertanian,” katanya.
Hal penting lainnya, lanjut Menko, pembangunan pusat pendidikan dengan pengembangan Kampus ITB di Cirebon.
“Kita tahu di Jatinangor sudah ada kampus IPDN, Unpad dan ITB. Ini benar-benar kota pengetahuan. Banyak tahu dan tahuan,” ujarnya. ***