TASIKMALAYA, (KAPOL).- Mesin penyaringan serbuk kayu di PT. Goenoeng Poetri Lestari Pertami Tasikmalaya, terbakar, Minggu (6/10/2019).
Kebakaran tersebut terjadi adnya percikan api di lokasi tersebut.
Api mulai terlihat oleh salah seorang karyawan pabrik yang terletak di Jalan Syehk Abdul Muhyi Kampung Cipari RT 03/07 Kelurahan urug, Kecamatan Kawalu, Kota Tasikmalaya itu sekitar pukul 14.30 WIB.
“Kebakaran 1 Unit BAG filter / penyaringan serbuk kayu. Kebakaran terjadi dikarenakan adanya percikan api yang terbawa oleh angin yang masuk kedalam pabrik dan terkena serbuk kayu sehingga mengakibatkan api semakin besar dan melalap mesin BAG filter,” kata Dadan salah seorang karyawan yang bertugas sebagai mekanik mesin rotari di pabrik kayu tersebut.
Dirinya setelah mengetahui adanya api langsung memberitahukan kepada Security Robi dan Adi yang kemudian langsung menghubungi ke Kantor pemadam kebakaran.
Beruntung dalam kejadian tersebut tidak ada korban jiwa. Namun api yang melahap mesin tersebut terus membesar dan menghanguskan barang lainnya di lokasi itu.
Dikatakannya, petugas damkar berhasil memadamkan api sekitar setengah jam dengan 4 unit mobil Damkar.
“Tidak ada korban jiwa maupun korban luka. Namun kerugian yang diakibatkan kejadian tersebut berupa kerugian materi masih belum bisa diketahui,” katanya.
Sementara Kapolsek Kawalu Kompol Lasimin mengatakan petugas langsung mendatangi lokasi kejadian setelah mendapat laporan.
Akibat kebakaran tersebut masih dalam penyelidikan kepolisian. Namun diduga percikan api berasal dari mesin yang korslet kemudian percikan mengenai serbuk kayu yang mudah terbakar.
Sehingga terjadi kebakaran yang merembet ke mesin tersebut. (KP-07)***