KAPOL.ID –
Himpunan Mahasiswa S1 Perawat (Himapsi) di salah satu Perguruan Tinggi Kota Sukabumi Jalan R. Syamsudin SH melirik orang dalam risiko tertular corona (covid-19).
Mereka membagikan puluhan masker berbahan kain berukuran 7 milimeter dan hand sanitizer kepada masyarakat, Jumat (28/3/2020).
“Mereka yang tidak bisa berdiam diri di rumah tentu keluarganya sangat khawatir terutama keselamatan dirinya dan juga keluarganya. Untuk itu kami berinsiatif melakukan gerakan peduli Covid -19,” kata Ketua Program Studi Keperawatan, Ria Andriani.
Terutama pada Orang Dalam Resiko (ODR) seperti para medis, pejabat publik juga wartawan tentu tidak bisa berdiam diri di rumah.
Juga menjawab keresahan kepada masyarakat khususnya yang masih beraktifitas maupun yang berkerja di kantoran.
“Kelangkaan serta mahalnya hand sanitizer dan masker membuat kami mahasiswa perawat merasa terpanggil untuk membantu warga. Memberikan rasa aman nyaman ketika berada di luar menjalankan aktifitas sehari,” ujarnya.
Ia berharap pandemi corona ini dapat segera berlalu. Sehingga warga bisa melakukan aktifitas seperti sedia kala. ***