KANAL

Pelatihan Garnish dan Fruit Carving, Dongkrak kreativitas UMKM Sumedang

×

Pelatihan Garnish dan Fruit Carving, Dongkrak kreativitas UMKM Sumedang

Sebarkan artikel ini
Pelatihan Garnish dan Fruit Carving, UMKM Sumedang

KAPOL.ID – Pelatihan Garnish dan Fruit Carving digelar sebagai upaya meningkatkan kreativitas dan kualitas usaha bagi pelaku UMKM Persikindo DPC Kabupaten Sumedang.

Kegiatan bertempat di Kampus Actual Sumedang dihadiri Wakil Ketua II Persikindo DPC Kabupaten Sumedang, Ratih Kemala Dewi.

Ratih mengatakan, pelatihan garnish saat ini untuk sayur-sayuran dan buah-buahan.

Pelatihan ditujukan untuk anggota dan para pelaku UMKM di Kabupaten Sumedang.

Juga, menghadirkan nara sumber Tika Garnish seorang pelatih garnish tingkat nasional.

Kebetulan, Ibu Tika domisilinya di Sumedang dan sebagai anggota Persikindo DPC Kabupaten Sumedang.

“Kegiatan ini berlangsung selama 1 hari yng diharapkan dari pelatihan garnish bisa meningkatkan kreativitas UMKM sert meningkatkan kreativitas para anggota Persikindo,” ujarnya.

Khususnya, dalam bidang mengukir dan menghias dari sayuran dan buah-buahan.

“Untuk pelatihan garnish itu suatu riasan makanan dan minuman yang dibentuk unik dan dapat dimakan,” kata dia.

Garnish tersebut terdiri dari sayuran dan buah-buahan dan untuk kali ini mengambil dari sayuran yang nanti diterapkan ke tumpeng hias ataupun makan- makanan lainnya.

Menurut dia, sayuran tersebut Sayuran diantaranya ada lobak, mentimun, kerot, wortel dan pepaya.

“Semua yang bisa diukir atau di garnish adalah yang mempunyai struktur agak keras,” ujarnya.

Jadi semua bahan sayuran dan buah-buahan itu bisa dikreasikan atau bisa digarnish.

“Untuk yang mempunyai strukturnya agak lembek atau mengandung cairan seperti jeruk, mak atidak dapat digarnish atau diukir,” ujarnya.

Alhamdulillah untuk pengembangan garnish sudah mulai ada pelatihan-pelatihan sejak tahun 2015 sampai saat sekarang.

“Untuk Sumedang, sudah hampir 70% mengikuti pelatihan dari mulai PKK Dharma Wanita tingkat desa, kecamatan sampai kabupaten,” ujarnya.

Ia berharap sekali untuk para para pelaku UMKM selain meningkatkan kualitas produknya, juga meningkatkan meningkatkan penjualannya dengan hiasan.

Diketahui, kata garnish berasal dari Bahasa Perancis yang artinya hiasan hidangan, untuk memberi daya tarik serta keindahan pada suatu hidangan tersebut. ***