POLITIK

Pemilu Makin Dekat, Aktivis Demo KPU Kabupaten Tasikmalaya

×

Pemilu Makin Dekat, Aktivis Demo KPU Kabupaten Tasikmalaya

Sebarkan artikel ini
Aktivis
Puluhan aktivis mahasiswa menggelar demo ke KPU Kabupaten Tasikmalaya soal pemotongan honor KPPS. (Foto: kapol.id/Amin R. Iskandar)

KAPOL.ID — Puluhan aktivis menggelar demo ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Tasikmalaya. Mereka mempersoalkan dugaan pemotongan uang transport bagi petugas Kelompok Pemungutan dan Penghitungan Suara (KPPS), untuk kegiatan pelantikan dan bimbingan teknis (Bimtek).

Aktivis yang menggelar demo pada Senin (5/2/2024) tersebut berasal dari berbagai organisasi. Antara lain Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII), Koalisi Mahasiswa dan Rakyat Tasikmalaya (KMRT), Majelis Reformis, dan Gerakan Mahasiswa Leuwisari.

Kordinator lapangan massa yang demo, Mujib Rahman Wahid mengemukakan bahwa pihaknya kecewa atas sikap penyelenggara Pemilu 2024 di wilayah Kabupaten Tasikmalaya. Karena berdasarkan penelusuran aktivis, banyak petugas KPPS menerima dana transport tidak sesuai pagu.

“Besaran transport tiap KPPS itu beda-beda. Aya yang Rp 50.000 dan ada yang Rp. 100.000 per orang. Padahal, besaran anggaran berdasarkan pagu itu Rp. 150.000 untuk transport untuk masing-masing kegiatan pelantikan dan Bimtek,” ujar Mujib.

Atas dasar itu, kata Mujib, para aktivis menuntut KPU dan PPK untuk menyerahkan dana sisa yang belum terbayarkan kepada para petugas KPPS. Bahkan, pada saat itu pula KPU dan perwakilan PPK menandatangani pakta integritas yang menyatakan kesiapan menyerahkan hak petugas KPPS secara penuh. Yaitu Rp 150.000 per kegiatan.

“Dalam pernyataan atau pakta integritas itu juga kami cantumkan bahwa apabila dalam 2×24 jam tidak dipenuhi, kami akan datang kembali dengan massa yang lebih banyak,” Mujib menandaskan.

Support KAPOL with subscribe, like, share, and comment

Youtube : https://www.youtube.com/c/kapoltv

Portal Web : https://kapol.tv/
Portal Berita : https://kapol.id/
Facebook : https://www.facebook.com/kabar.pol
Twiter : https://twitter.com/kapoltv