BIROKRASI

Perpanjangan Penjabat Wali Kota Tasik Cheka Virgowansyah, Yuk Gotong Royong

×

Perpanjangan Penjabat Wali Kota Tasik Cheka Virgowansyah, Yuk Gotong Royong

Sebarkan artikel ini
Penjabat Wali Kota Tasikmalaya Cheka Virgowansyah saat di Gedung Sate Bandung, Selasa (14/11/2023).*

KAPOL.ID –
Setelah menjabat selama satu tahun, kepemimpinan Penjabat Wali Kota Tasikmalaya, Cheka Virgowansyah resmi diperpanjang.

Setelah menerima Keputusan Menteri Dalam Negeri Tentang Perpanjangan Penjabat Wali Kota Tasikmalaya di Gedung Sate Bandung, Selasa (14/11/2023).

Cheka mengungkapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang selama ini memberikan dukungan berbagai program selama menjabat.

Capaian seperti inflasi terendah, turunnya angka kemiskinan merupakan kerjasama dari seluruh elemen masyarakat.

“Semua capaian itu milik semua pihak. Dari forkopimda, masyarakat, pengusaha dan pemerintah. Kekuatan gotong royong itu yang kita miliki.”

“Terima kasih juga kepada Pj Gubernur Jabar Bey Machmudin. Tadi juga memberi masukan-masukan berharga untuk Kota Tasikmalaya,” ucapnya.

Kedepan, lanjut dia, masih banyak hal yang harus dikerjakan. Seperti penilaian adipura, mempertahankan serta meningkatkan keberhasilan yang sudah didapat.

Kemudian membuka hambatan komunikasi melalui cara-cara informal seperti ngopi dengan berbagai elemen masyarakat.

“Oleh karena itu mari rapatkan barisan, untuk memastikan Kota Tasikmalaya dapat bersih dan nyaman.”

“Baik itu untuk warga Tasik, juga orang-orang yang berkunjung dan beraktivitas di Kota Tasikmalaya,” katanya.

Kepemimpinan Penjabat Wali Kota Tasikmalaya, Cheka Virgowansyah sendiri dievaluasi setiap tiga bulan oleh Kemendagri RI.

Berikut dengan berbagai penilaian kinerja sejak menjabat pada 14 November 2022 lalu. ***