BISNIS

Sembako Murah di Polres Tasik Jadi Buruan

×

Sembako Murah di Polres Tasik Jadi Buruan

Sebarkan artikel ini
Murah
Masyarakat berbelanja Sembako di halaman depan kantor Polres Tasikmalaya. Mereka antusias karena harga Sembako di pasar tersebut lebih murah. (Foto: kapol.id/Amin R. Iskandar)

KAPOL.ID — Ada pasar murah di Polres Tasikmalaya, Senin (17/4/2023). Pasar tersebut terselenggara atas kerja sama antara Polres Tasikmalaya dengan Pemerintah Kabupaten Tasikmalaya.

Pasar yang menjual berbagai Sembako tersebut menjadi buruan masyarakat. Antara lain beras, terigu, gula pasir, minyak goreng dan bawang merah. Bahkan ada juga yang menjual mukena.

Para pedagang menjual beras dalam kemasan lima kilogram dengan harga Rp 47.000. Sementara terigu Rp 11.000 per kilogram, gula pasir Rp 13.500 per kilogram, dan minyak goreng Rp 14.000 per liter.

Kapolres Tasikmalaya, AKBP Suhardi Hery Haryanto mengemukakan bahwa pasar murah tersebut untuk meringankan beban belanja masyarakat menjelang Idulfirti. Hal tersebut juga bagian dari tugas pihak kepolisian dalam melayani masyarakat.

“Ini merupakan salah satu tugas kepolisian melindungi dan mengayomi masyarakat. Artinya, pekerjaan dan tanggung jawab kami,” terang Suhardi.

Pengunjung pasar murah tersebut kebanyakan masyarakat sekitar Polres Tasikmalaya. Yaitu penduduk Kecamatan Mangunreja. Sebagian kecilnya masyarakat luar Mangunreja, tetapi masih sekitar Singaparna bahkan Salawu.

Seorang pembeli asal Desa Margalaksana Kecamatan Salawu, Fatimah (45) mengaku terbantu dengan adanya pasar murah tersebut. Setidaknya harga Sembako di sana lebih terjangkau, berbeda dengan harga Sembako di pasar yang lebih tinggi.

“Sangat membantu sekali, Pak. Apalagi menjelang lebaran, butuh Sembako buat bahan makanan pas lebaran. Harga beras, minyak dan terigu di sini lebih murah ketimbang harga yang ada di warung atau pasar tradisional. Kalau bisa mah ada lagi pasar murah agar masyarakat tidak mampu terbantu,” kata Fatimah.

Support KAPOL with subscribe, like, share, and comment

Youtube : https://www.youtube.com/c/kapoltv

Portal Web : https://kapol.tv/
Portal Berita : https://kapol.id/
Facebook : https://www.facebook.com/kabar.pol
Twiter : https://twitter.com/kapoltv