SOSIAL

Seorang Anak di Cigalontang Tak Berdaya Selama Tiga Tahun

×

Seorang Anak di Cigalontang Tak Berdaya Selama Tiga Tahun

Sebarkan artikel ini
Ihsan tergolek lemah di rumah kakaknya di Kampung Sukarame Desa Pusparaja Kecamatan Cigalontang Kabupaten Tasikmalaya.*

KAPOL.ID –
Seorang anak bernama Ihsan (14) warga Kampung Sukarame Desa Pusparaja Kecamatan Cigalontang Kabupaten Tasikmalaya tergolek lemas di tempat tidur.

Badannya kurus kering namun perutnya buncit. Kondisi tersebut terjadi selama tiga tahun terakhir.

Kakak Ihsan, Dani mengatakan adiknya sempat menjalani sekolah hingga lulus SD selayak anak lainnya.

Namun pada tahun 2019, mulai mengalami sakit. Walaupun sudah menjalani pengobatan tapi tidak sembuh-sembuh.

“Kata dokter, Ihsan menderita penyakit komplikasi yaitu penyakit TBC dan gangguan fungsi hati, hingga membuat perutnya membuncit,” tutur Dani.

Biaya pengobatan penyakit tersebut tidak sedikit. Hingga apa yang disarankan dokterpun tak bisa dilakukan, keluarga hanya bisa pasrah.

Kapolsek Cigalontang, Iptu Tono Suherman bersama danramil sempat menjenguk Ihsan di rumah kakaknya.

“Kami akan berkoordinasi dengan pak Kapolres untuk mengupayakan pengobatan anak ini secara maksimal,” kata Tono.

Pada kesempatan itu, kapolsek juga memberikan bantuan berupa paket sembako. ***