KABAR PEDESAAN

Optimistis Kec. Bantarkalong Vaksinasi Covid 19 Desember Tercapai 80 Persen

×

Optimistis Kec. Bantarkalong Vaksinasi Covid 19 Desember Tercapai 80 Persen

Sebarkan artikel ini
Petugas Puskesmas Bantarkalong sedang menyuntikan vaksin Sinovac kepada warga Desa Sukamaju, Kec. Bantarkalong, Kab. Tasikmalaya.*

KAPOL.ID-
Vaksinasi Covid-19 di Kecamatan Bantarkalong Kabupaten Tasikmalaya optimistis tercapai hingga 80 persen pada Desember 2021.

Bahkan bulan depan pun, sebanyak 29.504 warga sudah mendapatkan vaksinasi.

Demikian dilontarkan Kepala Puskesmas Bantarkalong, Edi kepada KAPOL.ID ketika ditemui di Desa Sukamaju akhir pekan ini.

“Jika melihat antusias warga yang antri divaksin optimis tidak usah menunggu Desember, akhir November rampung,” jelas Edi.

Camat Bantarkalong H. Dodo juga merasakan hal serupa. Apalagi capaian per Oktober ini capaian vakasinasi sekarang sudah mencapai sekitar 60 % lebih.

“Optimistis Desember vaksinasi covid-19 di Kec. Bantarkalong 80 persen dapat tercapai,” terang Dodo.

Kades Sukamaju, Ade Supriatna menyatakan antusias warganya untuk divaksin cukup tinggi.

“Warga Sukamaju antri untuk mendapat giliran untuk divaksin sangat antusias,” jelas Ade.***