OLAHRAGA

Peraih Medali Emas SEA Games Filipina Pulang Naik Elf

×

Peraih Medali Emas SEA Games Filipina Pulang Naik Elf

Sebarkan artikel ini

TASIKMALAYA, (KAPOL).- Muhamad Taufik peraih medali di SEA Games 2019 di Filipina pulang ke kampung halaman di Tasikmalaya dengan menggunakan kendaraan umum. Kementerian Pemuda dan Olahraga memfasilitasi kepulangan hingga Kota Bandung. Dari Bandung, ia menggunakan Elf dan turun di perbatasan Garut. 

“Alhamdulillah semalam saya dijemput oleh jajaran kepolisian Tasikmalaya. Kalau dari Jakarta diantar sama kementrian sampai Bandung. Dari Bandung saya naik angkutan ELF. Tapi sampai Cilawu saya turun karena dijemput oleh mobil patroli polisi,” ujarnya.

Taufik merupakan peraih dua medali di SEA Games 2019 di Filipina baru-baru ini. Atlit asal Cimanggu Desa Puspahiang Kabupaten Tasikmalaya ini meraih emas dari cabang olah raga Modern Pentathlon kategori Mens Beach Laser Individual serta perunggu dari kategori Beach Triathle Individual.

“Kami mendapat informasi atlet yang sudah harumkan nama bangsa di SEA Games kemarin sedang perjalanan pulang ke Tasikmalaya. Maka kami inisiatif kirim anggota untuk jemput beliau, ini bagian kebanggaan kami,” papar AKBP Dony Eka Putra Sik, Kapolres Tasikmalaya, Senin (9/9/2019) malam.

Penyambutan sederhana pun dilakukan jajaran Kepolisian Resort Tasikmalaya. Sayangnya penyambutan yang dilakukan di Mapolres Tasikmalaya, tidak terlihat dari unsur Pemerintah Daerah Kabupaten Tasikmalaya dan KONI daerah. (KP-11)***