PENDIDIKAN

SMP/SMA Pasundan di Banyuresmi, Geliatkan Potensi SDM

×

SMP/SMA Pasundan di Banyuresmi, Geliatkan Potensi SDM

Sebarkan artikel ini

SUMEDANG, (KAPOL).- Kepala Desa Banyuresmi, Kec. Sukasari, Jajang Saefudin mendukung berbagai kiprah positif pihak pengelola SMP/SMA Pasundan.

Pihaknya, akan terus menjalin kerjasama dan saling mendukung dengan pengelola sejolah.

Sebab, kata dia, menurut data jika warga Banyuresmi sekitar 50% tidak melanjutkan pendidikan ke jenjang sekilah lebih tinggi.

Sehingga, keberadaan SMP/SMA Pasundan cukup mendongkrak SDM warga Banyuresmi secara khusus.

“Alhamdulillah dengan adanya SMP/SMA Pasundan maka warga pun termotifasi untuk terus melanjutkan pendidikan ke tingkat lebih tinggi,” kata Jajang, Kamis 28 November 2019.

Kepala SMA Pasundan Ai Kurniawati mengatakan, masih ada beberapa kendala seperti jarak tempuh siswa ke sekolah yang jauh dan membutuhkan alat tranportasi.

“Disini perlu adanya sekolah untuk Kegiatan Belajar Mengajar (KBM), agar dapat membantu anak-anak yang punya minat sekolah dan belajar,” ucapnya.

Namun, diakui Ai jika pihaknya masih memiliki kendala dan keterbatasan.

Seperti, infrastruktur sekolah yang dikatakan belum maksimal dan berharap dibantu pemerintah. (KP-25)***

Support KAPOL with subscribe, like, share and comment

Youtube : https://www.youtube.com/c/kapoltv

Portal Web : https://kapol.tv/
Facebook : https://www.facebook.com/kabar.pol
Twiter : https://twitter.com/kapoltv
Instagram : https://www.instagram.com/kapol_id
Portal Inside : https://kapol.id/